Marak Pialang Berjangka Ilegal, Begini 3 Cara Menghindarinya

avatar
· Views 111

Marak Pialang Berjangka Ilegal, Begini 3 Cara Menghindarinya

JAKARTA, KOMPAS.com - Badan Pengawas Perdagangan Berjangka Komoditi (Bappebti), Kementerian Perdagangan (Kemendag) telah memblokir 114 situs entitas tidak memiliki izin usaha sebagai pialang berjangka pada April 2020. Sepanjang April, Bappebti pun sudah memblokir 217 domain situs. Ada banyak modus yang digunakan para pelaku usaha pialang berjangka ini. Pelaku usaha ilegal tersebut biasanya menawarkan investasi berkedok penambangan mata uang kripto selain penawaran investasi mata uang, indeks saham, dan komoditi. Untuk dapat melakukan aktifitas menambang kripto, masyarakat ditawarkan untuk bergabung dengan menyediakan paket-paket sesuai dengan kemampuannya dan mendaftar melalui situs mereka.

Penawaran-penawaran tersebut, kata M Syift, dilakukan melalui situs internet dan Whatsapp grup. Adapun perekrutan calon peserta dilakukan dengan sistem berjenjang atau skema piramida. Investasi dengan skema ini merupakan skema penipuan. Dana yang terkumpul pun umumnya dibawa lari oleh pihak yang tidak bertanggung jawab. Lantas bagaimana agar terhindar dari pialang berjangka ilegal ini?

Kepala Biro Peraturan Perundang-undangan dan Penindakan Bappeti M Syist mengatakan, setidaknya 3 cara yang bisa dilakukan untuk menghindarinya. Tiga cara ini merupakan cara dasar dan paling mudah untuk dilakukan. Pertama, masyarakat perlu mengecek kelegalan izin usaha pialang berjangka. “Sebelum berinvestasi, masyarakat diharapkan selalu melakukan pengecekan atas legalitas Pialang berjangka dan kewajaran keuntungan yang ditawarkan," kata Syist dalam keterangan resmi, Jumaf (8/5/2020).

Kedua, masyarakat hendaknya juga lebih cermat dalam memilih pialang sebelum berinvestasi. Biasanya, para pialang berjangka ilegal ini sering memberikan iming-iming menggiurkan. Bila hal itu terjadi, hendaknya masyarakat mampu mengulik lebih dalam alih-alih tertipu karena tidak tahu apapun. "Masyarakat diharapkan tidak tergiur dengan janji keuntungan di luar kewajaran. Pelajari dahulu mengenai mekanisme transaksi, untung, dan ruginya," ujar Syist.

Ketiga, masyarakat bisa mengecek pialang berjangka memiliki izin usaha legal di situ resmi Bappebti. "Jadi investasi tersebut harus memiliki legalitas yang jelas dan memberikan keuntungan yang logis,” pungkas M Syist.

Dicetak ulang dari Kompas, hak cipta isi berita dimiliki oleh pemilik asli.

Tuyên bố miễn trừ trách nhiệm: Quan điểm được trình bày hoàn toàn là của tác giả và không đại diện cho quan điểm chính thức của Followme. Followme không chịu trách nhiệm về tính chính xác, đầy đủ hoặc độ tin cậy của thông tin được cung cấp và không chịu trách nhiệm cho bất kỳ hành động nào được thực hiện dựa trên nội dung, trừ khi được nêu rõ bằng văn bản.

Bạn thích bài viết này? Hãy thể hiện sự cảm kích của bạn bằng cách gửi tiền boa cho tác giả.
avatar
Trả lời 0

Tải thất bại ()

  • tradingContest