Indonesia Clearing House (ICH) resmi menjadi Pusat Registrasi Resi Gudang

avatar
· Views 21

Indonesia Clearing House (ICH) resmi menjadi Pusat Registrasi Resi Gudang
Indonesia Clearing House (ICH) secara resmi mendapatkan persetujuan dari pemerintah untuk menjalankan peran sebagai Pusat Registrasi Resi Gudang. Persetujuan ini tertuang dalam Sertifikat Persetujuan Pusat Registrasi No. 33/BAPPEBTI/Kep-SRG/SP/PUSREG/10/2025, yang dikeluarkan oleh Badan Pengawas Perdagangan Berjangka Komoditi pada tanggal 27 Oktober 2025.

Sebagai Pusat Registrasi Resi Gudang, ICH akan menjalankan peran mencakup pencatatan, penyimpanan, pemindahbukuan kepemilikan, pembebanan hak jaminan, pelaporan, serta penyediaan sistem dan jaringan informasi Resi Gudang.

Terkait Sistem Resi Gudang, sesuai dengan Peraturan Menteri Perdagangan (Permendag) No.1/2025 tentang Barang dan Persyaratan Barang yang dapat Disimpan dalam Sistem Resi Gudang, saat ini terdapat 27 komoditas yang masuk dalam ekosistem resi Gudang, yaitu ; Gabah, Beras, Jagung, Kopi, Kakao, Lada, Karet, Rumput Laut, Rotan, Garam, Gambir, Teh, Kopra, Timah, Bawang Merah, Ikan, Pala, Ayam Karkas Beku, Gula Kristal Putih, Kedelai, Tembakau, Kayu Manis, Agar, Karagenan, Mocaf, Pinang dan Tapioka.

Direktur ICH Yugieandy Tirta Saputra mengatakan, “Penunjukan yang diberikan pemerintah kepada ICH sebagai Pusat Registrasi Resi Gudang ini tentunya merupakan kepercayaan yang besar dari pemerintah yang akan kami jalankan sebaik mungkin. Selain itu, dengan berperan sebagai Pusat Registrasi Resi Gudang, ini juga merupakan langkah strategis korporasi untuk terus melakukan inovasi khususnya dalam hal perdagangan komoditas nasional”.

Tuyên bố miễn trừ trách nhiệm: Quan điểm được trình bày hoàn toàn là của tác giả và không đại diện cho quan điểm chính thức của Followme. Followme không chịu trách nhiệm về tính chính xác, đầy đủ hoặc độ tin cậy của thông tin được cung cấp và không chịu trách nhiệm cho bất kỳ hành động nào được thực hiện dựa trên nội dung, trừ khi được nêu rõ bằng văn bản.

Bạn thích bài viết này? Hãy thể hiện sự cảm kích của bạn bằng cách gửi tiền boa cho tác giả.
Trả lời 0

Để lại tin nhắn của bạn ngay bây giờ

  • tradingContest