Untuk Mencapai Minimum Pendapatan Negara Maju, RI Mesti Bangun Industri Berkelanjutan

avatar
· 阅读量 32
Pasardana.id - Menteri Koperasi dan UKM (MenkopUKM) Teten Masduki menyebut untuk mencapai minimum pendapatan perkapita 13.200 dolar AS sebagai negara maju, Indonesia harus membangun industri berkelanjutan.
Dia bilang, industri berkelanjutan yang mengolah bahan baku yang ada di Indonesia, terutama hasil bumi tidak boleh lagi diekspor dalam bentuk bahan mentah, terutama rempah. 
Ia pun mencontohkan, rempah ini bisa dihilirisasi di industri bumbu. Selain itu juga bisa diolah untuk masuk rantai pasok bagian industri farmasi, makanan-minuman, dan industri kecantikan. 
Sebab dirinya percaya jika ada proses hilirisasi tersebut bisa memberikan nilai tambah ekonomi dari sumber daya yang ada, termasuk juga menciptakan lapangan kerja.
"Kita harus samakan visi semua pihak untuk merancang bangun desain program mengarah ke hilirisasi rempah. Kita sudah membangun pabrik-pabrik kecil, lalu mengolah sumber daya yang kita miliki," ujar Teten lewat keterangannya, Minggu (13/10).
Menteri Teten mengakui, saat ini industri rempah-rempah Indonesia masih menghadapi berbagai persoalan serius. Di antaranya, ketidakstabilan harga, kurangnya infrastruktur pendukung, permasalahan akses pasar, serta pengelolaan lingkungan. 
"Rantai suplai yang belum terintegrasi dengan baik membuat banyak petani rempah berada dalam situasi ekonomi yang sulit. Sementara produk kita sering kali belum mencapai potensi nilai yang optimal di pasar global," ujarnya.

风险提示:以上内容仅代表作者或嘉宾的观点,不代表 FOLLOWME 的任何观点及立场,且不代表 FOLLOWME 同意其说法或描述,也不构成任何投资建议。对于访问者根据 FOLLOWME 社区提供的信息所做出的一切行为,除非另有明确的书面承诺文件,否则本社区不承担任何形式的责任。

FOLLOWME 交易社区网址: www.followme.asia

喜欢的话,赞赏支持一下
avatar
回复 0

加载失败()

  • tradingContest