Anggaran Makan Bergizi Gratis Dipatok Rp 10.000/Anak, Bisa Dapat Susu?

avatar
· 阅读量 36
Anggaran Makan Bergizi Gratis Dipatok Rp 10.000/Anak, Bisa Dapat Susu?
Foto: Antara Foto/M RISYAL HIDAYAT
Jakarta

Anggaran Makan Bergizi Gratis (MBG) dipangkas dari Rp 15.000/anak menjadi Rp 10.000/anak. Apakah anggaran tersebut bisa mencakup susu?

Direktur Eksekutif Asosiasi Industri Pengolahan Susu (AIPS) Sonny Effendy mengatakan anggaran MBG Rp 10.000/anak merupakan harga rata-rata. Pemberian susu dinilai memungkinkan dengan menerapkan subsidi silang.

"Menurut info dari Badan Gizi Nasional harga Rp 10.000 adalah harga rata-rata. Menu untuk balita saling subsidi silang dengan SMP dan SMA sehingga memungkinkan untuk diberi susu," kata Sonny kepada detikcom, Minggu (22/12/2024).

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Sonny menilai besaran anggaran MBG di pedesaan dan perkotaan akan berbeda sehingga dimungkinkan subsidi silang.

"Kemahalan masing-masing daerah pedesaan dan kota berbeda sehingga bisa dimungkinkan subsidi silang," ucapnya.

ADVERTISEMENT

Sonny menyebut harga susu per porsi tidak ditentukan, namun rata-rata akan sekitar Rp 3.000.

"Porsi harga susu tidak ditentukan, namun rata-rata sekitar Rp 3.000," ucapnya.

(aid/rrd)

风险提示:以上内容仅代表作者或嘉宾的观点,不代表 FOLLOWME 的任何观点及立场,且不代表 FOLLOWME 同意其说法或描述,也不构成任何投资建议。对于访问者根据 FOLLOWME 社区提供的信息所做出的一切行为,除非另有明确的书面承诺文件,否则本社区不承担任何形式的责任。

FOLLOWME 交易社区网址: www.followme.asia

喜欢的话,赞赏支持一下
avatar
回复 0

加载失败()

  • tradingContest