Proyek Investasi Pemerintah Yang Didanai Danantara Bakal Dikaji Ketat

avatar
· Views 68

Pasardana.id - Wakil Ketua Bidang Kemudahan Berusaha dan Percepatan Hilirisasi dari Satgas Hilirisasi, Rosan Roeslani mengatakan Danantara akan mengkaji proses investasi terhadap sejumlah proyek pemerintah.

Rosan mengatakan proses pengkajian ini nantinya dilakukan melalui Kementerian Investasi sesuai dengan regulasi yang ada, termasuk proses due diligence.

"Karena kita juga terbuka sesuai dengan industrialisasi yang ingin kita tempuh, yang ingin kita capai, sehingga kita bisa punya industri yang sehat, yang berkelanjutan, berkesinambungan," ujarnya dalam konferensi pers di Kompleks Istana Kepresidenan, Jakarta Pusat, Senin (3/3).

Untuk diketahui, Danantara akan mendanai sejumlah proyek investasi mencakup sektor hilirisasi mineral, batu bara, serta produk pertanian dan kelautan seperti rumput laut.

Rosan bilang bahwa proyek-proyek tersebut tentu saja akan dikaji lebih lanjut untuk melihat dampaknya terhadap penciptaan lapangan kerja, ekspor, serta penurunan impor.

Tak sendirian, pihaknya juga akan mengkoordinasikan kembali kepada kementerian terkait untuk mendetailkan proyek yang akan didanai untuk memastikan pendanaannya.

"Karena ini investasinya juga harus memberikan return yang baik, yang acceptable, karena ini akan banyak diberikan pendanaan misalnya oleh Danantara," tukas dia.

 

Tuyên bố miễn trừ trách nhiệm: Quan điểm được trình bày hoàn toàn là của tác giả và không đại diện cho quan điểm chính thức của Followme. Followme không chịu trách nhiệm về tính chính xác, đầy đủ hoặc độ tin cậy của thông tin được cung cấp và không chịu trách nhiệm cho bất kỳ hành động nào được thực hiện dựa trên nội dung, trừ khi được nêu rõ bằng văn bản.

Bạn thích bài viết này? Hãy thể hiện sự cảm kích của bạn bằng cách gửi tiền boa cho tác giả.
avatar
Trả lời 0

Tải thất bại ()

  • tradingContest