
PT ASDP Indonesia Ferry (Persero) resmi mengoperasikan KMP Jatra II di lintasan strategis Sibolga-Gunungsitoli, Sumatera Utara pada Jumat (13/6). Kehadiran kapal ini tak hanya memperkuat konektivitas antarpulau, melainkan juga mendukung pengembangan Geopark Nias sebagai destinasi wisata berkelas dunia.
Direktur Utama ASDP Heru Widodo mengatakan relokasi KMP Jatra II dari lintasan jarak jauh Jangkar-Lembar ke wilayah barat Indonesia merupakan bentuk kontribusi nyata dalam pemerataan pembangunan nasional, khususnya di kawasan 3T (Tertinggal, Terdepan, Terluar).
"Transportasi yang aman, nyaman dan terjangkau menjadi fondasi utama pembangunan daerah. Hadirnya KMP Jatra II di lintasan ini adalah simbol sinergi antara BUMN dan pemerintah daerah untuk membuka akses logistik dan pariwisata yang lebih luas di Nias," kata Heru dalam keterangan tertulis, Jumat (20/6/2025).
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Baca juga: ASDP Buka Rute Nias-Sibolga, Segini Harga Tiketnya |
Langkah ASDP ini diselaraskan dengan gagasan besar mendorong Nias sebagai kawasan Geopark. Tradisi lompat batu, rumah adat megah, hingga pantai berselancar berkelas internasional disebut sebagai modal kuat untuk menjadikan Nias sebagai magnet baru pariwisata Sumatera.
"Potensi geologi, budaya dan wisata bahari Nias sangat luar biasa. Setidaknya ada sembilan pantai eksotis yang jadi mahkota Pulau Nias. Kekayaan ini bukan hanya aset lokal, tapi bisa jadi energi ekonomi baru bagi Indonesia dari barat," ujarnya.
Gubernur Sumatera Utara M Bobby Afif Nasution menyambut langkah strategis ASDP tersebut. Ia mengajak seluruh pemangku kepentingan di Kepulauan Nias untuk menyusun kajian bersama demi menjadikan Geopark Nias sebagai proyek prioritas yang berskala global.
"Geopark bukan sekadar wacana lokal. Ini adalah peluang internasional yang harus kita kawal bersama, lintas kabupaten, bahkan lintas kementerian," ujar Bobby.
Baca juga: Libur Idul Adha, 416.032 Penumpang Naik Feri Merak-Bakauheni & Ketapang-Gilimanuk |
KMP Jatra II merupakan kapal jenis Ro-Ro (Roll-on/Roll-off) dengan panjang 90,79 meter dan lebar 15,6 meter yang mampu mengangkut hingga 425 penumpang dan 100 kendaraan. Dengan kecepatan rata-rata 10 knot, kapal ini dirancang untuk menjamin pelayaran antarpulau yang stabil, efisien dan aman.
"Keberadaan KMP Jatra II di lintasan Sibolga-Gunungsitoli akan mempercepat arus mobilitas masyarakat, memperlancar pasokan logistik dan secara langsung menurunkan biaya distribusi barang kebutuhan pokok," ujar Corporate Secretary ASDP Shelvy Arifin.
Seluruh pengguna jasa dapat menikmati layanan kapal ini tanpa biaya tambahan untuk fasilitas yang tersedia di atas kapal. ASDP juga memastikan akses pembelian tiket semakin mudah melalui kanal digital trip.ferizy.com, yang mulai dibuka sejak 13 Juni 2025.
(aid/ara)Được in lại từ detik_id, bản quyền được giữ lại bởi tác giả gốc.
Tuyên bố miễn trừ trách nhiệm: Nội dung trên chỉ đại diện cho quan điểm của tác giả hoặc khách mời. Nó không đại diện cho quan điểm hoặc lập trường của FOLLOWME và không có nghĩa là FOLLOWME đồng ý với tuyên bố hoặc mô tả của họ, cũng không cấu thành bất kỳ lời khuyên đầu tư nào. Đối với tất cả các hành động do khách truy cập thực hiện dựa trên thông tin do cộng đồng FOLLOWME cung cấp, cộng đồng không chịu bất kỳ hình thức trách nhiệm nào trừ khi có cam kết rõ ràng bằng văn bản.
Website Cộng đồng Giao Dịch FOLLOWME: www.followme.asia
Tải thất bại ()