Segar Kumala (BUAH) Kantongi Restu Stock Split 1:2

avatar
· Views 18
Segar Kumala (BUAH) Kantongi Restu Stock Split 1:2
PT Segar Kumala Indonesia Tbk (BUAH) mengantongi persetujuan pemegang saham terkait rencana stock split dengan rasio 1:2. (Foto: Dok. Segar Kumala Indonesia)

IDXChannel - PT Segar Kumala Indonesia Tbk (BUAH) mengantongi persetujuan pemegang saham terkait rencana pemecahan nilai nominal saham (stock split) dengan rasio 1:2. Langkah ini diharapkan dapat meningkatkan akses sekaligus likuiditas perdagangan saham BUAH.

Restu tersebut diperoleh setelah emiten distributor buah, sayuran, dan produk unggas ini menggelar Rapat Umum Pemegang Saham Luar Biasa (RUPSLB) yang dilaksanakan pada Rabu (1/10/2025). Dalam rapat tersebut, pemegang saham menyetujui agenda strategis berupa stock split.

Baca Juga:
Segar Kumala (BUAH) Kantongi Restu Stock Split 1:2 Saham Segar Kumala (BUAH) Melonjak Usai Umumkan Stock Split

Dengan rasio 1:2, jumlah saham BUAH setelah stock split akan meningkat menjadi 2 miliar saham dengan nilai nominal Rp25 per saham. Angka ini naik dibandingkan dengan jumlah saham sebelumnya yang tercatat 1 miliar saham dengan nominal Rp50 per saham. 

Direktur Utama BUAH, Renny Lauren menjelaskan, langkah stock split ini merupakan bagian dari upaya manajemen untuk meningkatkan likuiditas perdagangan saham di pasar modal. 

Baca Juga:
Segar Kumala (BUAH) Kantongi Restu Stock Split 1:2 Stock Split 1:2, Segar Kumala (BUAH) Ingin Gaet Lebih Banyak Investor

"Dengan harga saham yang lebih terjangkau, kami berharap dapat memberikan kesempatan yang lebih besar bagi para investor untuk berpartisipasi dalam pertumbuhan perusahaan. Meskipun nilai saham per lembar menurun, total nilai investasi yang dimiliki oleh pemegang saham tidak akan berubah," katanya.

Halaman : 1 2

Tuyên bố miễn trừ trách nhiệm: Quan điểm được trình bày hoàn toàn là của tác giả và không đại diện cho quan điểm chính thức của Followme. Followme không chịu trách nhiệm về tính chính xác, đầy đủ hoặc độ tin cậy của thông tin được cung cấp và không chịu trách nhiệm cho bất kỳ hành động nào được thực hiện dựa trên nội dung, trừ khi được nêu rõ bằng văn bản.

Bạn thích bài viết này? Hãy thể hiện sự cảm kích của bạn bằng cách gửi tiền boa cho tác giả.
avatar
Trả lời 0

Tải thất bại ()

  • tradingContest