 
            Pemerintah saat ini tengah menyusun aturan terkait penyelenggaraan tata kelola program makan bergizi gratis (MBG). Menteri Koordinator Bidang Pangan Zulkifli Hasan menargetkan aturan tersebut terbit pada pekan ini.
Zulhas mengatakan aturan tersebut nanti berupa Instruksi Presiden dan Peraturan Presiden. Saat ini Kementerian Sekretariat Negara (Kemensetneg) tengah menyempurnakan aturan tersebut.
"Tentu nanti juga penyelenggaraan tata kelola yang sedang sekarang disempurnakan di (Kementerian) Setneg," kata Zulhas dalam konferensi pers di Kementerian Kesehatan (Kemenkes), Jakarta Selatan, Kamis (2/10/2025).
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
| Baca juga: Bos BGN Buka Suara soal Siswi di Bandung Barat Meninggal Keracunan | 
Ia pun menargetkan aturan tersebut dapat terbut pada pekan ini. "Tadi mengenai tata kelola, mudah-mudahan 1 minggu ini akan tuntas mengenai Perpres dan Inpres," terang Zulhas.
Zulhas memastikan pemerintah mengatasi serta merespons cepat atas insiden kejadian luar biasa (KLB) atau beracun yang belakangan ini terjadi. Zulhas mengakui program MBG memang masih ada sejumlah tantangan.
Kendati begitu, ia menyebut Presiden Prabowo Subianto telah memberikan instruksi tegas. Instruksi tersebut mula dari memperbaiki sistem, hingga memperkuat tata kelola MBG secara menyeluruh.
"Instruksi Bapak Presiden tegas, perbaiki sistem, perkuat tata kelola MBG secara menyeluruh. Beberapa perkembangan kami, perkembangan dan perbaikan sudah dilakukan," tambah Zulhas.
(rea/rrd)Được in lại từ detik_id, bản quyền được giữ lại bởi tác giả gốc.
Tuyên bố miễn trừ trách nhiệm: Quan điểm được trình bày hoàn toàn là của tác giả và không đại diện cho quan điểm chính thức của Followme. Followme không chịu trách nhiệm về tính chính xác, đầy đủ hoặc độ tin cậy của thông tin được cung cấp và không chịu trách nhiệm cho bất kỳ hành động nào được thực hiện dựa trên nội dung, trừ khi được nêu rõ bằng văn bản.



Tải thất bại ()